Pulang ke garut, ngeliat oven tradisional, arang, kompor minyak, jadi inget proses pembuatan
kue bangket ala almarhum Mamah. Ya,
Kue bangket memang kue kering yang khas dengan rasa jahe yang hangat, manis yang pas dan crispy crips yang mantap (jika menggunakan resep dan pengolahan yang benar).
Untuk membuat kue bangket yang kering merata dan cantik memang membutuhkan teknik oven yang berbeda dari membuat kue nastar, kue kacang, maupun kue kering lainnya. Proses pemanasan
kue bangket jahe menggunakan oven tradisional harus menambahkan arang panas dibagian atas Oven, tujuannya adalah untuk memberikan panas yang merata atas bawah yang tidak bisa diberikan oleh oven biasa. Lain halnya jika menggunakan oven microwave atau listrik.
Bahan-bahan membuat
Kue bangket adalah :
- Gula Jawa/ Gula Aren kualitas 1 1 Kg
- kelapa Sangrai (kelapa parut yang di sangrai) 2 gelas
- telur 1 butir
- soda kue 1/2 sendok teh
- jahe secukupnya (2 batang)
- kayu manis dan tepung beras secukupnya
- larutan amonia (Resep rahasia ala Mama Ida untuk menciptakan crispy crips di bangket)
Cara Pengolahan Kue bangket :
- Gula dilelehkan dan telur dikocok sampai kental. Kemudian dicampur dengan kelapa sangan,diberi soda kue dan serbuk kayu manis dan sari Jahe, setelah itu ditambahkan larutan amonia secukupnya (harap perhatikan aroma tidak sedap pada saat penambahan). Diamkan adonan 1 malam
- selanjutnya diaduk lagi, kemudian ditambah tepung sedikit demi
sedikit secukupnya, sehingga adonan dapat dicetak.
-Kemudian dicetak dan diopen.
-Proses pengovenan menggunakan arang dibagian atas dan api dibagian bawah. dengan api sedang hingga berwarna golden brown. Untuk menambah cantik dapat dioleskan kuning telur bebek pada bagian atas kue
Selamat mencoba resep
kue bangket khas garut